Rabu, 11 Des 2024
  • VISI MAN 1 LAMONGAN : "MADRASAH UNGGUL DALAM PRESTASI, TERAMPIL, BERAKHLAKUL KARIMAH DAN BERBUDAYA LINGKUNGANโ€

KABID PENDMA KANWIL JATIM TINJAU PEMBANGUNAN GEDUNG SBSN 2023 MAN 1 LAMONGAN

Share Agar Bermanfaat!!

Lamongan, Rabu (7/6). MAN 1 Lamongan kedatangan tamu dari Kantor Wilayah Kementerian Agama Provinsi Jawa Timur yaitu Kepala Bidang Pendidikan Madrasah, Bapak Santoso, M.Pd.

BACA JUGA : PERINGATI HARI LAHIR PANCASILA 2023. MAN 1 LAMONGAN GELAR APEL UPACARA PERINGATAN HARI LAHIR PANCASILA

Kunjungan tersebut adalah untuk memastikan pembangunan gedung Laboratorium Terpadu dan Perpustakaan berbasis anggaran Surat Berharga Syariah Negara (SBSN) 2023 berjalan sesuai jadwal yang telah direncanakan.

Didampingi oleh Banjir Sidomulyo selaku Kabid Pendma Kemenag Kabupaten Lamongan, Kasduni yang menjabat sebagai PLT Kepala MAN 1 Lamongan, Moch. Saiful sebagai Kepala TU MAN 1 Lamongan dan Arsyad yang menjadi Ketua Pelaksana Proyek, monitoring dilaksanakan dengan menuju ke lokasi pembangunan secara langsung. Setelah melihat progres pembangunan dan berdiskusi dengan konsultan perencana dan konsultan pengawas yang ada dilapangan, Santoso meminta agar segera ditindaklanjuti apa saja yang masih kurang sehingga tidak menyebabkan keterlambatan dalam pembangunan ini.

โ€œKami berharap agar pembangunan gedung Laboratorium Terpadu dan Perpustakaan yang sudah berjalan 4 minggu ini seterusnya berjalan dengan lancar sampai selesai dan sesuai dengan tenggat waktu yang telah direncanakan. Sehingga segera dapat dimanfaatkan oleh seluruh civitas akademika MAN 1 Lamongan.โ€ Ungkap Kasduni PLT Kepala MAN 1 Lamongan.


Share Agar Bermanfaat!!
KELUAR